Archive for 2017
KARYA ILMIAH LINGKUNGAN BISNIS
KARYA ILMIAH LINGKUNGAN BISNIS
BERKARYA DAN MENGHASILKAN UANG DENGAN BERBEKAL APLIKASI PENGOLAH GRAFIS
Disusun Oleh:
Nama : Habibi Alhudha
N.I.M : 16.12.9317
Kelas : 16-S1SI-06
UNIVERSITAS AMIKOM
YOGYAKARTA
2017
Kata Pengantar
Puji syukur kehadirat Allah SWT
yang telah memberikan Rahmat dan Karunia -Nya sehingga penyusunan karya tulis
ilmiah yang berjudul ”BERKARYA DAN MENGHASILKAN UANG DENGAN BERBEKAL APLIKASI
PENGOLAH GRAFIS” dapat selesai tepat pada waktunya.
Dalam Karya Ilmiah ini penulis
membahas tentang sebuah peluang yang menggabungkan kreatifitas, seni dan juga
teknologi untuk membuat suatu keuntungan bagi kita yaitu dengan menggunakan
Aplikasi Pengolah Grafis.
Penulis juga mengucapkan
terimakasih kepada dosen pembimbing dan pihak-pihak yang telah membantu dalam
menyelesaikan makalah ini. Semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi
para pembaca. Karya Ilmiah ini masih terdapat banyak kekurangan,
Olehkarena itu penulis mengucapkan maaf apabila ada kekurangan.
Terima Kasih.
Penulis
Habibi Alhudha
BAB I
PENDAHULUAN
A. Abstrak
Dijaman saat ini
yang modern dan serba teknlogi berbagai cara dilakukan untuk mendapatkan uang.
Namun jika mencari pekerjaan di dunia nyata itu sulit, sekarang sedang
marak-maraknya mencari uang melalui dunia maya atau internet dengan bisnis
online. Tapi tahukah anda bahwa ada satu lagi peluang bisnis kyang sebenarnya sangat berpeluang untuk
menghasilkan keuntungan ?.
Design Grafis
contohnya, saat ini design grafis sangat dibutuhkan dalam masyarakat, dan ini
dapat menjadi peluang yang sangat menguntungkan. Aplikasi Design Grafis adalah
aplikasi yang menggabungkan unsur seni, kreativitas dan teknologi untuk membuat
sebuah seni grafis yang berbeda. Design Grafis ini banyak digunakan untuk
mencurahkan kreatifitas dan ide pikiran kita ataupun mengedit foto yang kita
inginkan menjadi lebih menarik dan kreatif.
Lalu bagaimana
caranya untuk menghasilkan untung ? Disini untung kita dapat perhitungkan dari
ide dan sisi kreatifitas kita. Di bagian pembahasan nanti kita akan membahas
desain seperti apa yang dapat membuat keuntungan untukmu tanpa harus
mengeluarkan uang banyak dalam memulai bisnis ini. Cukup berbekal ide,
kreatifitas, ketekunan, keahlian, lapto/ komputer/ tab, handphone, dan konesi
internet maka anda dapat menjadi seorang seniman yang menguntungkan bagi orang
lain dan diri anda sendiri.
B. Tujuan
dan Manfaat Penulisan
Adapun Tujuan
Penulisan ini adalah sebagai berikut :
1.
Untuk memberikan gambaran bagi para pembaca
khususnya mahasiswa yang ingin berkarya seni dan hobi dalam desain grafis bahwa
ada peluang bisnis di bidang ini.
2.
Meberikan motivasi serta menyalurkan bakat dan
keahlian.
3.
Mengenalkan aplikasi pengolah grafis.
C. Metode
Penulisan
Dalam menulisa
karya ilmiah ini penulis memberikan tulisannya dan memperoleh data-data adalah
menggunakan beberapa metode sebagi berikut :
1.
Studi Online : Penulis memperoleh data-data dari
online atau dari internet yang mana membuat beragam data yang berkaitan dengan judul karya tulis ilmiah
tersebut.
2.
Studi Praktek : Penulis mempraktekan dan juga
menggunakan aplikasi yang dijelaskan dalam karya ilmiah ini.
BAB II
PEMBAHASAN
Ada lebih dari satu aplikasi pengolah grafis yang ada di
dunia. Contohnya : Adobe Photoshop, Corel Draw, Paint tool SAI, dll. Namun dalam
pembahasan karya ilmiah ini penulis memilih salah satu dari aplikasi diatas
yaitu Adobe Photoshop.
Adobe Photoshop adalah salah
satu aplikasi perangkat lunak editor gambar buatan Adobe Systems yang
dikhususkan untuk pengeditan foto/gambar dan pembuatan efek, atau biasa disebut
layer style. Perangkat lunak ini banyak digunakan oleh fotografer digital dan
perusahaan iklan, Photoshop Selain memiliki fitur yang mudah untuk di pahami,
photoshop juga memiliki beberapa unggulan fitur yang mampu bekerja maximal,
hingga mensuport beberapa file, sehingga bagi kamu seorang desain grafis, ini
merupakan salah satu syarat jika kamu pengen masuk ke dunia desain grafis,
photoshop dengan segala fasilitasnya.
Photoshop mengkhususkan dirinya sebagai perangkat lunak untuk mengedit gambar dalam format BITMAP (Lihat tulisan mengenai BITMAP VS VECTOR). Oleh karena itu Photoshop seringkali digunakan oleh para fotografer karena foto adalah salah satu gambar dengan format BITMAP. Saat ini Photoshop merupakan perangkat lunak terbaik di kelasnya. ‘Hampir’ tidak ada tandingannya.
Photoshop mengkhususkan dirinya sebagai perangkat lunak untuk mengedit gambar dalam format BITMAP (Lihat tulisan mengenai BITMAP VS VECTOR). Oleh karena itu Photoshop seringkali digunakan oleh para fotografer karena foto adalah salah satu gambar dengan format BITMAP. Saat ini Photoshop merupakan perangkat lunak terbaik di kelasnya. ‘Hampir’ tidak ada tandingannya.
Lalu bagaimana dengan peluang
bisnisnya ? Sangat gampang. Munculkan Ide kreatifmu dalam mengolah gambar,
Kreasikan lalu buatlah hasilnya semenarik mungkin, anda bisa menggabungkan
beberapa foto menjadi satu yang biasa disebut Manipulasi Foto. Langkah
berikutnya adalah meng-upload karya kalian pada web, sosial media, ataupun blog
kalian. Atau jika ingin lebih ter-publish dengan cepat, uploadlah ke Deviantart.com
/ 99Design.com / Sribu.com.
Banyak perusahaan besar yang
membutuhkan jasa desain grafis untuk mendesain logo, label, poster, dll.
Tergantung pada kebutuhan perusahaan yang membutuhkan jasa desain grafis.
BAB III
PENUTUP
A.
Kesimpulan
Dari pembahasan diatas dapat kita simpulkan
bahwa dengan kreatifitas dan teknologi-pun mampu membuat suatu lapangan
pekerjaan baru yang dapat membuat kita mendulang kesuksesan tanpa harus banyak
bermodal. Dengan mengembangkan bakat yang kita miliki kita dapat menjadi
panutan dalam hal mensukseskan diri bagi sekitar kita.
B.
Referensi
7 Peluang Bisnis Offline Rumahan
Berikut ini adalah beberapa peluang bisnis dengan modal kecil yang sering dikerjakan oleh para pengusaha kecil dan menengah:
A. Bisnis Offline Dari Rumah
Ada banyak sekali peluang bisnis modal kecil yang bisa dikerjakan dari rumah. Kita dapat melakukan semua proses menjalankan bisnis dengan baik tanpa harus menyewa tempat. Walaupun begitu kita harus mempertimbangkan market yang ada di sekitar kita, apakah akan ada orang yang membutuhkan produk yang kita jual di sana? Berikut ini adalah beberapa jenis usaha rumahan dengan modal kecil yang bisa kita kerjakan:
1. Membuka Jasa Menjahit
Banyak orang yang ingin menjahitkan pakaiannya dengan model dan ukuran tertentu, terutama mereka yang memiliki tubuh yang agak gemuk atau terlalu kurus. Nah, mereka ini pasti selalu mencari jasa penjahit pakaian yang bisa membuat pakaian yang sesuai dengan bentuk tubuh mereka. Bisnis ini sangat cocok untuk orang yang memiliki minat pada dunia fashion, tentunya Anda harus memiliki kemampuan dalam menjahit dan mendesain pakaian.
Selain untuk membuat pakaian baru, jasa menjahit sering juga dibutuhkan oleh mereka yang ingin mengecilkan pakaian yang terlalu besar, atau sekedar memasang atribut tertentu di pakaian mereka. Seperti kita ketahui, banyak sekali orang membeli pakaian (baju/ celana) yang modelnya sedang hits, namun saat akan dibeli ternyata ukurannya terlalu besar. Nah, untuk mengecilkan pakaian tersebut, si customer tentu akan mencari jasa penjahit yang bisa mengecilkan pakaian tersebut.
2. Bisnis Kuliner
Kalau Anda memiliki resep makanan yang unik atau bisa membuat snack yang digemari banyak orang, maka Anda harus mempertimbangkan bisnis ini. Usaha ini sangat cocok untuk orang yang menyukai tentang dunia kuliner. Tidak sedikit orang yang berhasil menjalankan bisnis makanan, bahkan bisnisnya semakin berkembang dan membuka cabang di tempat lain.
Perlu diketahui juga bahwa bisnis kuliner adalah salah satu model bisnis yang tidak akan pernah mengalami kemunduran. Mengapa? Karena kuliner atau makanan adalah kebutuhan pokok manusia. Walaupun saat ini telah banyak kita temukan berbagai jenis usaha kuliner, tetap saja akan muncul jenis bisnis kuliner lain dengan tampilan dan kemasan yang berbeda.
Model bisnis ini juga bisa dijalankan dengan modal yang relatif kecil lho. Dan bila Anda tidak punya keahlian dalam dunia kuliner namun sangat ingin memiliki sebuah bisnis makanan, maka Anda bisa mempertimbangkan untuk membeli #bisnis waralaba makanan dengan modal yang kecil, misalnya waralaba makanan camilan. Salah satu bisnis franchise makanan ringan yang bisa Anda pertimbangkan adalah waralaba tahu jeletot.
3. Bisnis Menjual Pulsa Elektrik
Memulai bisnis jual pulsa saat ini sebenarnya cukup mudah dan murah, hanya dengan modal awal Rp 100.000 – Rp 300.000 kita sudah bisa mulai menjalankan bisnis ini, bisa dikerjakan di mana saja dan siapa saja. Bila Anda adalah seseorang yang aktif dalam sebuah network, organisasi di mana anggotanya cukup banyak, atau anak kuliahan, maka bisnis jual pulsa bisa sangat menguntungkan lho karena kita bisa menjualnya pada teman-teman yang berada di network, organisasi, dan kampus.
Namun, untuk menjalankan bisnis pulsa elektrik butuh keseriusan dan strategi pemasaran yang baik karena saat ini persaingan jual pulsa elektrik sudah cukup ketat. Dan untuk memulai, maka Anda harus mendaftar menjadi agen jual pulsa elektrik di beberapa Distributor pulsa elektrik, seperti: Pulsa-Online.com, Venuspulsa.com, Istanareload.com, Centerpulsa.com, dan lain-lain.
Ada beberapa tips jitu yang bisa dilakukan agar bisa berhasil menjalankan bisnis pulsa elektrik, diantaranya adalah:
a. Mendaftarlah menjadi agen pulsa pada distributor pulsa terpercaya
b. Jangan mengambil untung terlalu besar
c. Jangan berikan kesempatan orang untuk nge-bon pulsa
d. Promosi dengan memperhatikan etika, baik itu melalui media sosial ataupun media lain
e. Pertahankan memberikan pelayanan yang baik pada semua pelanggan
b. Jangan mengambil untung terlalu besar
c. Jangan berikan kesempatan orang untuk nge-bon pulsa
d. Promosi dengan memperhatikan etika, baik itu melalui media sosial ataupun media lain
e. Pertahankan memberikan pelayanan yang baik pada semua pelanggan
4. Bisnis Membuka Les Private/ Kursus
Menjual keahlian dengan cara mengajari orang lain keahlian kita tersebut bisa menjadi salah satu peluang usaha yang cukup menjanjikan. Bila kita memiliki kemampuan dalam bidang tertentu, misalnya; keahlian bermain gitar, keahlian membuat website, desain, bahasa Inggris, komputer, dan lain-lain, kita bisa memberikan les private atau kursus di rumah atau bisa juga dilakukan di tempat lain tergantung kondisi yang ada.
Uniknya, sekarang menjalankan bisnis les private atau kursus ini bisa dilakukan secara online via internet. Di Indonesia sendiri saat ini sudah cukup banyak startup bisnis yang memberikan kemudahaan untuk les private/ kursus secara online. Salah satu dari sekian banyak startup tersebut adalah SekolahPintar.com.
Jadi, Sekolahpintar.com menjadi media penghubung antara guru dan murid yang ingin belajar secara online. Materi pelajarannya dalam bentuk video yang bisa langsung ditonton oleh para murid. Selain itu, murid dan guru pun bisa berinteraksi tanya-jawab bila ada materi yang ingin dibahas lebih detail.
Nah, bagi Anda yang punya ilmu atau keahlian khusus tentunya ini adalah sebuah peluang bisnis yang sangat bagus, bahkan bisa dijalankan dengan modal yang sangat minim. Yang perlu Anda lakukan adalah membuat materi pelajaran yang sesuai dengan bidang keahlian Anda, mendaftar menjadi pemateri/ guru di Sekolahpintar.com, dan upload materi pelajaran. Yang pasti kita harus menghubungi pihak Sekolahpintar.com, karena seluruh materi pelajaran yang akan dijual di sana harus atas seijin mereka. Kalau Anda tertarik, bisa mencoba menjadi guru private online di Sekolah Pintar.
5. Membuka Warung atau Toko Sembako
Memang bisnis membuka warung/ toko sembako (sembilan bahan pokok) sangat potensial karena pasti akan terus dibutuhkan masyarakat. Namun, bisnis ini sudah cukup banyak yang menjalankannya, karena itu kita sebaiknya melihat tingkat persaingan yang ada, lokasi, dan juga modal yang kita miliki.
Kita juga perlu memperhatikan kelebihan dan kekurangan menjalankan model bisnis ini karena tidak semua orang cocok dalam menjalankan usaha warung sembako. Model bisnis ini membutuhkan perhatian serius, ketelitian, dan membutuhkan keberadaan pemilik usaha terus-menerus, sehingga mau tidak mau Anda harus turun tangan sendiri agar warung sembako bisa berjalan dengan baik.
6. Bisnis Jasa Desain, Editing Foto, dan Percetakan
Peluang usaha yang satu ini sangat cocok untuk mereka yang punya keterampilan dan kreativitas dalam mengolah gambar dan desain. Tentunya kita harus memiliki kemampuan dalam menggunakan salah satu software editing foto, seperti: CorelDraw, Photoshop, dan software lainnya.
Untuk membuka sebuah usaha di bidang jasa design, percetakan digital atau digital printing, Anda tidak harus punya modal yang besar. Bahkan Anda bisa mulai berbisnis tanpa modal materiil dengan cara menjual jasa tersebut memanfaatkan layanan dari beberapa situs seperti; Ciptaloka.com, Sribu.com, Sribulancer.com, Projects.co.id, dan lainnya.
Di Ciptaloka.com misalnya, Anda bisa menjual jasa print kaos dengan desain khusus yang sudah Anda ciptakan. Jadi, orang bisa memesan kaos dengan desain tertentu melalui Anda, lalu setelah customer membayar pesanan, Anda bisa memesan kaos dengan desain Anda tersebut melalui Ciptaloka. Dengan cara seperti ini, tentunya akan sangat membantu mereka yang belum punya modal untuk membangun perusahaan percetakan tapi ingin segera berbisnis.
7. Bisnis Membuka Jasa Laundry
Ada beberapa informasi yang harus kita perhatikan bila ingin sukses di bisnis laundry;Bisnis laundry akan sangat laris bila berlokasi di dekat kampus, kost-kostan. Kalau kita perhatikan bisnis laundry ini semakin banyak dan semakin bermacam-macam layanannya, bahkan ada yang menawarkan untuk menjemput pakaian yang akan di-laundry. Bila Anda merasa bisnis ini cocok dengan Anda maka sebaiknya Anda segera melakukannya karena bisnis ini akan selalu dicari oleh banyak orang.
a. Perhatikan target market. Sebelum membuka usaha jasa laundry kita harus tahu dulu siapa target market yang akan sering menggunakan jasa laundry yang ditawarkan. Biasanya orang yang sering menggunakan jasa laundry adalah mahasiswa, pekerja kantoran yang masih bujangan. Tapi tidak menutup kemungkinan pelanggan berasal dari segmen yang berbeda, misalnya ibu rumah tangga.
b. Modal adalah faktor penting yang harus diperhatikan. Bukan hanya modal materiil tapi juga pengetahuan tentang bisnis laundry, kemampuan manajemen, dan jaringan bisnis.
c. Lokasi usaha laundry juga menjadi faktor penentu keberhasilan di bisnis ini. Usahakan membuka bisnis laundry di lokasi yang cukup ramai, misalnya di sekitar perkantoran, perumahan, asrama, atau kost-kostan.
d. Memilih dan membina karyawan juga tidak bisa disepelekan. Bila Anda akan mempercayakan operasional bisnis laundry kepada karyawan, pastikan bahwa karyawan tersebut telah memiliki pengetahuan yang cukup baik.
e. Yang terakhir adalah proses pemasaran dan promosi. Selain menggunakan media offline untuk promosi (misalnya banner, brosur, pamflet), pertimbangkan juga untuk melakukan promosi via internet (misalnya promosi di Facebook).
Itulah tujuh peluang bisnis rumahan secara offline yang bisa kalian lakukan untuk memulai usaha kalian sendiri.. :)
referensi :
Itulah tujuh peluang bisnis rumahan secara offline yang bisa kalian lakukan untuk memulai usaha kalian sendiri.. :)
referensi :
https://www.maxmanroe.com
https://www.bisniskecil.org
https://pugago.id
Prospek Bisnis Desain Grafis Profesional
Bisnis Desain Grafis Profesional
Sebelum membaca silahkan buka link berikut --> Disini (Santai sob, link bukan iklan atau spam) :)
Apa itu Desain Grafis ?
Desain grafis adalah suatu bentuk komunikasi visual yang menggunakan gambar untuk menyampaikan informasi atau pesan seefektif mungkin. Dalam disain grafis, teks juga dianggap gambar karena merupakan hasil abstraksi simbol-simbol yang bisa dibunyikan. disain grafis diterapkan dalam disain komunikasi dan fine art. Seperti jenis disain lainnya, disain grafis dapat merujuk kepada proses pembuatan, metoda merancang, produk yang dihasilkan (rancangan), atau pun disiplin ilmu yang digunakan (disain).
Seni disain grafis mencakup kemampuan kognitif dan keterampilan visual, termasuk di dalamnya tipografi, ilustrasi, fotografi, pengolahan gambar, dan tata letak.
Desain grafis adalah suatu bentuk komunikasi visual yang menggunakan gambar untuk menyampaikan informasi atau pesan seefektif mungkin. Dalam disain grafis, teks juga dianggap gambar karena merupakan hasil abstraksi simbol-simbol yang bisa dibunyikan. disain grafis diterapkan dalam disain komunikasi dan fine art. Seperti jenis disain lainnya, disain grafis dapat merujuk kepada proses pembuatan, metoda merancang, produk yang dihasilkan (rancangan), atau pun disiplin ilmu yang digunakan (disain).
Seni disain grafis mencakup kemampuan kognitif dan keterampilan visual, termasuk di dalamnya tipografi, ilustrasi, fotografi, pengolahan gambar, dan tata letak.
Bidang desain grafis merupakan salah satu bisnis yang cukup menjanjikan, karena saat ini banyak sekali perusahaan maupun organisasi yang membutuhkan jasa desain grafis untuk mendesain sebuah iklan/promosi/pesan yang ditujukan kepada khalayak. Belum lagi komunitas, partai, dan institusi pemerintah yang terkadang juga membutuhkan jasa desain grafis. Maka, bisnis jasa desain grafis layak anda coba karena cukup prospektif. Namun sangat direkomendasikan, jika Anda memang berminat pada bidang ini, anda setidaknya harus punya skill untuk mengoperasikan beberapa software untuk mendesain seperti Corel Draw maupun Adobe Photoshop.
Secara umum seorang desain grafis professional bisa mengeluti bidang jasa fotografi, jasa pembuatan logo, gambar, branding, desain t-shirt sampai pada bidang percetakan yang memang sangat erat hubungannya dengan desain grafis. Bidang desain grafis sangat memungkinkan berdikari sendiri menjadi sebuah unit usaha mandiri. arena desain grafis adalah tugasnya merancang gambar atau pola beserta text yang dibutuhkan oleh perorangan atau lembaga. Salah satunya, anda ingin mengembangkan jasa pembuatan logo, kita harus jeli dalam memasarkan jasa di berbagai perusahaan atau instansi yang membutuhkan pembuatan logo. Demikian juga dengan yang lainnya.
Kiat Sukses Memulai Bisnis Desain Grafis Profesional
- Mengasah kreativitas agar mampu menuangkan ide-ide atau konsep-konsep kreatif ke dalam bentuk gambar desain, salah satunya dengan banyak membaca
- Menguasai program-program komputer yang biasa digunakan mendesain grafis
- Senantiasa dapat memberi masukan-masukan terkait ide atau konsep gambar kepada pelanggan yang memesan jasa desain grafis
- Konsisten dalam membuat sebuah desain yang berbeda serta unik dari pada yang lainnya.
Manajemen Bisnis Untuk Menjamin Kesuksesan Usaha Desain Grafis Profesional
- Rajin memasang iklan di internet, baik yang berbayar maupun gratis
- Rajin menyebarkan leaflet atau brosur iklan ke berbagai perusahaan, organisasi, komunitas, partai, dan institusi pemerintah
- Memasang tarif jasa desain grafis yang tidak terlalu tinggi dan khusus untuk pekerjaan desain grafis yang cukup sulit, masalah tarif jasa dapat dirundingkan dengan pelanggan
- Memberikan kartu nama kepada semua pelanggan agar mereka selalu ingat dengan jasa desain grafis anda dan kembali lagi menggunakan jasa anda jika membutuhkannya suatu hari
- Selalu memberikan kontribusi yang baik jika klien atau pelanggan menginginkan desain yang sesuai. Turuti semua yang mereka inginkan agar mereka puas dan tidak kapok untuk selalu memakai jasa kita.
Referensi :
http://modalbisnislarismanis.blogspot.com
http://modalbisnislarismanis.blogspot.com
http://www.sjm.sch.id/
http://id.wikipedia.org/
AMIKOM JADI UNIVERSITAS !
AMIKOM JADI UNIVERSITAS !
Check Amikom Profile Now
Koordinator Kopertis Wilayah V Yogyakarta, Bambang Supriyadi mengatakan, pencapaian tersebut membuktikan keberhasilan Amikom dalam meningkatkan kapasitas institusi. Pasalnya dari sekian banyak perguruan tinggi di Yogyakarta yang mengajukan perubahan bentuk, hanya tiga yang disetujui. Di mana satu di antaranya adalah STIMIK Amikom.
“Universitas Amikom sekarang sudah punya 16 prodi (program studi). Sebelumnya hanya lima,” kata Bambang. Menurutnya penambahan 11 prodi baru akan memberikan konsekuensi yang besar. Di mana Universitas Amikom harus mempertahan aktivasinya dengan nilai akreditasi yang baik.
Selain itu, Amikom juga perlu menyiapkan pemantapan sumber daya manusia (SDM) pengajar di 11 prodi baru tersebut. Paling tidak, kata Bambang, Amikom membutuhkan 66 pengajar baru untuk memenuhi kebutuhan prodi yang sudah ada.
(Sumber berita: http://www.republika.co.id/berita/pendidikan/dunia-kampus/17/02/14/olcyta368-amikom-berubah-status-jadi-universitas)
Wednesday, 15 February 2017
Posted by Unknown